Detail Cantuman

Skripsi S1 Keperawatan
HUBUNGAN ANTARA KEGEMUKAN DENGAN KONSEP DIRI PADA REMAJA DI SMA MUHAMMADIYAH 1 KLATEN
HUBUNGAN ANTARA KEGEMUKAN DENGAN KONSEP DIRI REMAJA DI SMA MUHAMMADIYAH 1 KLATENrnrnABSTRAKrnrnPrastiwi1, Nurcholis2, Retno Yuli3rnrnrnLatar belakang :rnKegemukan lebih dikenal dengan obesitas adalah penumpukan lemak yang berlebih didalam tubuh yang dialami seseorang. Kegemukan merupakan salah satu masalah rumit yang sering di hadapi oleh remaja. Tidak jarang seorang remaja bereaksi secara berlebihan. Kegemukan pada remaja menimbulkan dampak psikologis salah satunya berdampak pada konsep diri. Remaja yang mengalami kegemukan merasa kurang percaya diri memandang dirinya tidak menarik dan tidak disukai orang lain. Tujuan penelitian ini menganalisa hubungan antara kegemukan dengan konsep diri pada remaja di SMA Muhammadiyah 1 Klaten rnMetode penelitian :rnDalam penelitian ini menggunakan desain penelitian non eksperimen dengan metode pengumpulan data cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh remaja di SMA Muhammadiyah 1 Klaten. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 64 siswa, yang diambil dengan tehnik purposive sampling.rnHasil penelitian :rnDengan menggunakan rumus korelasi dari Chi-square didapatkan pvalue 0,000 rn(α = 0,05 ) Hal ini berarti terdapat hubungan antara kegemukan terhadap konsep diri pada remaja di SMA Muhammadiyah 1 Klaten. Artinya semakin berat tingkat kegemukan pada remaja maka semakin rendah konsep diri pada remaja di SMA Muhammadiyah 1 Klaten.rnSimpulan :rnBerdasarkan penelitian yang dilakukan terhadap 64 siswa kelas X sampai XII di SMA Muhammadiyah 1 Klaten, dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara kegemukan dengan konsep diri pada remaja di SMA Muhammadiyah 1 Klaten. Untuk itu perlu orang tua dan pihak sekolah bekerjasama untuk meminimalkan terjadinya kegemukan pada remaja serta menggali kemampuan yang dimiliki siswa agar dapat meningkatkan konsep diri.rnrnKata kunci : kegemukan, konsep diri, remajarn
Ketersediaan
SKP1887 | 616.6 PRA 2013 | Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Klaten (Keperawatan Rak 9) | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
616.6 PRA 2013
|
Penerbit | (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten)., 2013 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
294020
|
Klasifikasi |
616.6
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
Tahun 2013
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain