No image available for this title

KTI DIII Keperawatan

CITRA DIRI PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK YANG MENJALANI HEMODIALISA DI RSUP Dr. SOERADJI TIRTONEGORO KLATEN



CITRA DIRI PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK YANG MENJALANI HEMODIALISA DI RSUP Dr. SOERADJI TIRTONEGORO KLATEN TAHUN 2012rnrnINTISARIrnrnLatar Belakang :Dampak pada klien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa akan cenderung mengalami perubahan fisik. Perubahan dalam penampilan, struktur atau fungsi bagian tubuh akan menimbulkan perubahan dalam citra diri. Citra diri membentuk persepsi seseorang tentang tubuh, baik secara internal maupun eksternal.Persepsi ini mencakup perasaan dan sikap yang ditujukan pada tubuh.Gangguan citra diri dapat menyebabkan persepsi negatif tentang penampilan fisik.rnTujuan : Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui citra diri pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa di RSUP Dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten.rnMetode : Metode penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi yang digunakan adalah semua pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa di RSUP Dr.Soeradji Tirtonegoro Klaten sebanyak 96 orang.Pengambilan sampel menggunakan rumus pengambilan sampel sehingga didapatkan responden 49 orang.Penelitian ini dilakukan di RSUP Dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten pada bulan Juli 2012.rnHasil : Citra diri pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa didapatkan hasil sebagian besar mempunyai citra diri positif sebanyak 45 responden (91,8%) dan sebagian kecil mempunyai citra diri negatif sebanyak 4 responden (8,2%). Mayoritas responden yang mempunyai citra diri positif adalah yang berusia lebih dari 40 tahun yaitu sebanyak 38 responden (95%) dan minoritas adalah yang berusia 20-40 tahun yaitu 7 responden (77,8%). Mayoritas responden yang mempunyai citra diri positif berdasarkan jenis kelamin adalah perempuan yaitu sebanyak 24 responden (92,3%). Mayoritas responden yang memiliki citra diri positif berdasarkan pendidikan adalah responden dengan pendidikan PT yaitu 2 responden (100%).Mayoritas responden yang mempunyai citra diri positif berdasarkan pekerjaan adalah tidak bekerja, swasta dan PNS yaitu 100%.rnKesimpulan : Citra diri pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa di RSUP Dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten adalah positif.rnrnKata kunci :Citra diri, gagal ginjal kronik, hemodialisarn


Ketersediaan

KEP1588Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
616.6 LIN 2012
Penerbit (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten).,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
291086
Klasifikasi
616.6
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
Tahun 2012
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya