Detail Cantuman

Skripsi S1 Keperawatan
HUBUNGAN ANTARA KELELAHAN KERJA DENGAN INSOMNIA PADA KARYAWAN PERUSAHAAN TEKSTIL PT KUSUMATEX PENCIL, PEDAN KLATEN
HUBUNGAN ANTARA KELELAHAN KERJA DENGAN INSOMNIA PADA KARYAWAN PERUSAHAAN TEKSTIL PT KUSUMATEX PENCIL, PEDAN, KLATENrnrnErnawati1, Yunisa Dwi A2, Romadhani Tri P3rnrnINTISARIrnrnrnLatar Belakang : Bekerja merupakan aktivitas manusia untuk memenuhi kebutuhannya. Dengan bekerja, manusia berharap memperoleh suatu keadaan yang lebih memuaskan daripada keadaan sebelumnya. Dalam memilih pekerjaan, pertimbangan kesehatan dan kenyamanan dalam bekerja masih kurang diperhatikan, karena masalah yang lebih sering disoroti adalah masalah upah, padahal kesehatan dan kenyamanan dalam bekerja merupakan persoalan penting dan akan mempengaruhi produktivitas tenaga kerja dan kepuasan karyawan dalam bekerja. Dengan bekerja bisa membuat seseorang lupa dengan istirahat dan kondisi kesehatannya sehingga bisa menyebabkan kelelahan fisiologis dan kelelahan psikologis. Dan seseorang yang mengalami kelelahan kerja berlebihan akan mengalami gangguan tidur dalam hal ini insomnia. Karena tidur menjadi proses normal yang pasti alami, baik siang maupun malam. Karena dianggap sesuatu yang alami dan manusiawi, banyak orang menganggap remeh kesehatan tidur. rnrnTujuan : Untuk mengetahui hubungan antara kelelahan kerja dengan insomnia pada karyawan perusahaan tekstil “PT Kusumatex” Pencil, Pedan, Klaten.rnrnMetode Penelitian : Penelitian ini menggunakan metode dikriptif korelasional dengan studi Cross Sectional. Sampel yang diambil adalah karyawan perempuan dengan usia 20-40 tahun yang di sesuaikan dengan kriteria inklusi dan eksklusi. Jumlah sampel sebanyak 36 orang dari jumlah populasi 200 orang. Metode pengambilan sampel dengan cara Simple random sampling. Instrumen penelitian adalah kuesioner. Uji analisa menggunakan chi square (x2).rnrnHasil Penelitian : Yang mengalami Kelelahan kerja sedang sebanyak 16 orang (44,4%) dan yang mengalami kelelahan kerja sangat tinggi sebanyak 3 orang (8,3%). Mengalami kejadian insomnia sebanyak 21 orang (58,3%). Dari hasil uji chi square (x2) didapatkan P-value = 0,000 (P< 0,05) dengan derajat kepercayaan sebesar 95 % (α=0,05). rnrnKesimpulan : Terdapat hubungan yang signifikan antara kelelahan kerja dengan kejadian insomnia pada karyawan perusahaan textile PT Kusumatex Pencil Pedan Klaten.rnrnrnKata Kunci : kelelahan kerja, kejadian insomniarn
Ketersediaan
SKP1638 | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
618.8 ERN 2012
|
Penerbit | (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten)., 2012 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
284054
|
Klasifikasi |
618.8
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
Tahun 2012
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain