Detail Cantuman

KTI DIII Kebidanan
EVALUASI PELAKSANAAN INISIASI MENYUSU DINI OLEH BIDAN DI KABUPATEN KLATEN TAHUN 2011
INTISARI rnrnMaria Sulistyo R1, Sri Wahyuni2, Endah Purwaningsih3rnrnEVALUASI PELAKSANAAN INISIASI MENYUSU DINI OLEH BIDAN DI KABUPATEN KLATEN TAHUN 2011rnrnrn11i+38hal+5 tabel+2gambar+10lamprnrnAir Susu Ibu (ASI) adalah makanan alamiah untuk bayi. ASI mengandung nutrisi-nutrisi dasar dan elemen, dengan jumlah yang sesuai, untuk pertumbuhan bayi yang sehat. Memberikan ASI kepada bayi sedini mungkin bukan saja memberikan kebaikan bagi bayi tapi juga keuntungan untuk ibu. Inisiasi dini menurunkan 22% risiko kematian bayi usia 0-28 hari. Tujuan Untuk mengetahui Evaluasi Pelaksanaan Inisiasi Menyusu Dini di Kabupaten Klaten.rnMetode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah semua bidan di Kabupaten Klaten sebanyak 410 orang, pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling sebanyak 41 bidan. Alat pengumpulan data kuesioner. Semua langkah IMD dilakukan oleh bidan namun ada beberapa langkah yang dilakukan dengan tidak sempurna karena kondisi tertentu.rnSimpulan dalam penelitian adalah Evaluasi pelaksanaan IMD oleh bidan adalah sempurna sebanyak 38 bidan (92,7%). Disarankan Sebagai evaluasi dan motivator untuk pelaksanaan inisiasi menyusu dini pada ibu bersalin dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan khususnya pelayanan Bayi Baru Lahir di Kabupaten Klaten.rnrnrnKata Kunci : Evaluasi, IMDrnPustaka : 28 pustaka (2004-2010)rn
Ketersediaan
KEB1483 | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
618 MAR 2012
|
Penerbit | (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten)., 2012 |
Deskripsi Fisik |
11i+38hal+5 tabel+2gambar+10lamp
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
2102115
|
Klasifikasi |
618
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
Tahun 2012
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain