Detail Cantuman

KTI DIII Keperawatan
GAMBARAN KETAATAN BERIBADAH PADA PASIEN SKIZOFRENIA YANG BERAGAMA ISLAM DI RSJD Dr. RM SOEDJARWADI PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH
INTISARIrnrnGAMBARAN KETAATAN BERIBADAH PADA PASIEN SKIZOFRENIA YANG BERAGAMA ISLAM DI RSJD Dr. RM SOEDJARWADI PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAHrnrnLatar Belakang : terapi keagamaan ternyata sangat bermanfaat bagi penderita gangguan jiwa. Terapi keagamaan yang dilakukan berupa kegiatan ritual keagamaan seperti solat, berdoa, ceramah keagamaan, kajian kitab suci dan lain-lain. Taat beribadah dan memiliki akhlak mulia dapat membantu menghilangkan gejala skizofrenia dan dipercaya dapat mencegah perburukan fungsi intelegensi yang memperbaiki fungsi gangguan intelegensi telah terjadi. Ini berarti pasien yang lebih taat dalam beribadah prosentase untuk sembuh lebih cepat daripada pasien yang kurang taat beribadah karena dengan beribadah pasien dapat melakukan kegiatan-kegiatan positif sehingga terbentuk kepribadian yang baik.rnTujuan Penelitian : Untuk mengetahui gambaran ketaatan dalam beribadah pada pasien skizofrenia yang beragama Islam di RSJD Dr. RM. Soedjarwadi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.rnMetode Penelitian : deskriptif kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Subyek penelitian ini adalah pasien skizofrenia yang beragama Islam. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah simple random sampling diperoleh data sebanyak 40 pasien. Instrumen penelitian adalah koesioner. Pengolahan data menggunakan univariat untuk mencari distribusi frekuensi. rnHasil : Hasil penelitian tentang gambaran pelaksanaan sholat pada pasien skizofrenia yang beragama Islam menunjukkan bahwa mayoritas responden taat dalam melaksanakan sholat yaitu sebanyak 26 responden (65,0%), responden taat dalam pelaksanaan berdoa sebanyak 31 responden (77,5%), responden aktif dalam dalam mengikuti ceramah sebanyak 24 responden (60,0%), tidak aktif dalam mengikuti kajian kitab suci sebanayak 23 responden (57,5%). rnKesimpulan : Gambaran ketaatan beribadah pada pasien skizofrenia yang beragama Islam di RSJD Dr. RM. Soedjarwadi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah di ruang Arjuna, Arimbi dan Abimanyu adalah taat.rnrnKata Kunci : Ketaatan beribadah Pada Pasien SkizofreniarnrnDAFTAR PUSTAKA : 21rn
Ketersediaan
KEP1227 | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
616.8 TRI 2011
|
Penerbit | (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten)., 2011 |
Deskripsi Fisik |
11+ 46 HAL+ 10 tabel+ 2 gambar+ 8 lampiran
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
281057
|
Klasifikasi |
616.8
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
Tahun 2011
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain