No image available for this title

KTI DIII Kebidanan

HUBUNGAN STATUS PEKERJAAN IBU DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF PADA BAYI DI PUSTU NGEMPLAK, KALIKOTES, KLATEN



ABSTRAKrnrnrnSri Mulyani. HUBUNGAN STATUS PEKERJAAN IBU DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF PADA BAYI DI PUSTU NGEMPLAK, KALIKOTES, KLATEN. rnrnrn Menyusui bayi sudah menjadi budaya di Indonesia. Namun praktek pemberian ASI eksklusif belum dilakukan sepenuhnya. Upaya meningkatkan perilaku menyusui secara eksklusif masih kurang. Dalam hal ini terlihat dari cakupan ASI eksklusif di Indonesia yang masih rendah yaitu 39,5 %. Sedangkan pencapaian ASI eksklusif di Jawa Tengah pada tahun 2004 rata-rata 20,18%. Hal ini menunjukkan bahwa pencapaian ASI eksklusif dirasakan masih sangat rendah jika dibandingkan dengan target yang harus dicapai yaitu 80 %. rnrn Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan status pekerjaan ibu dengan pemberian ASI eksklusif pada bayi. rnrn Jenis penelitian dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif analitik. Sampel dalam penelitian ini adalah ibu-ibu yang memiliki bayi umur 0-12 bulan yang memeriksakan di Pustu Ngemplak, Kalikotes, Klaten. Dengan metode purposive sampling didapatkan 42 responden. Teknik pengumpulan data dengan menyebarkan angket kepada responden. Pengolahan data meliputi tabulasi data dan perhitungan statistik secara komputerisasi, dengan langkah SPSS. Uji statistik yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji Chi Square. rnrn Hasil penelitian menunjukkan bahwa responden yang memberikan ASI secara eksklusif dengan bekerja sebanyak 2 responden atau sebesar (4,8%) sedangkan ibu yang tidak bekerja dan dapat memberikan ASI secara eksklusif sebanyak 27 responden atau 63,4%. rnrn Kesimpulan dalam penelitian ini adalah terdapat hubungan ibu bekerja dengan pemberian ASI eksklusif ditunjukkan dengan harga Chi Square (X2) hitung = 34,082 sedangkan harga Chi Square (X2) tabel pada db = 1, pada taraf signifikan 0,05 adalah 3,481, hal ini berarti bahwa X2 hitung > X2 tabel dan p < 0,05. rnrnrnKata Kunci : Status Pekerjaan Ibu, ASI Eksklusif.rn


Ketersediaan

KEB0924612.6 SRI 2010Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Klaten (Kebidanan Rak 9)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
612.6 SRI 2010
Penerbit (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten).,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
272122
Klasifikasi
612.6
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
Tahun 2010
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya