No image available for this title

Skripsi S1 Keperawatan

EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN DENGAN LEMBAR BALIK TERHADAP PENCEGAHAN STROKE PADA PENDERITA HIPERTENSI DI DUKUH SOBRAH GEDE, BUNTALAN, KLATEN TENGAH



EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN DENGAN LEMBAR BALIK TERHADAP PENCEGAHAN STROKE PADA PENDERITA HIPERTENSI rnDI DUKUH SOBRAH GEDE, BUNTALAN, KLATEN TENGAHrnrnABSTRAKrnrnDian Novitasari1, Daryani2, Marwanti3 rnrnLatar belakang : Hipertensi merupakan penyakit kardiovaskular yang paling umum, peningkatan tekanan arteri mengakibatkan perubahan patologis pada sistem sirkulasi dan hipertrofi ventrikel kiri. Hipertensi dapat beresiko terjadinya stroke. Upaya pencegahan serangan stroke diperlukan pengetahuan yang cukup tentang cara pengelolaan dan perawatan hipertensi yang benar. Untuk meningkatkan pengetahuan tentang pentingnya pencegahan stroke pada penderita hipertensi maka perlu diberikan pendidikan kesehatan. Pemberian pendidikan kesehatan dapat digunakan media lembar balik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas pendidikan kesehatan dengan lembar balik terhadap pencegahan stroke pada penderita hipertensi.rnMetode penelitian : Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimental design dengan rancangan nonequivalent control group design. Sampel penelitian adalah seluruh penderita hipertensi. Teknik sampel menggunakan purposive sampling. Jumlah sampel adalah 15 untuk kelompok eksperimen dan 15 untuk kelompok kontrol. Instrumen yang digunakan adalah lembar balik dan kuesioner. Uji statistik bivariat menggunakan wilcoxon.rnHasil penelitian : Pencegahan stroke kelompok intervensi pretest sebagian besar tidak baik (86,7%) dan saat postest sebagian besar pencegahan stroke baik (66,7%) sedangkan kelompok kontrol pretest sebagian besar adalah tidak baik (93,3%) dan tahap postest sebagian besar tidak baik (80,0%), hasil uji wilcoxon diperoleh p value 0,005 (α = 0,05).rnKesimpulan : Pendidikan kesehatan dengan lembar balik efektif terhadap pencegahan stroke pada penderita hipertensi di Dukuh Sobrah Gede, Buntalan, Klaten Tengah.rnrnKata kunci: efektivitas, pendidikan kesehatan, lembar balik, pencegahan stroke, hipertensirn


Ketersediaan

SKP2657616.13 DIA 2015Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Klaten (Keperawatan Rak 9)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
616.13 DIA 2015
Penerbit (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten).,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
114067
Klasifikasi
616.13
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
2015
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya