No image available for this title

KTI DIII Farmasi

FORMULASI SABUN MANDI CAIR EKSTRAK KULIT JERUK MANIS VARIETAS SIAM (Citrus sinensis L.) DENGAN VARIASI KONSENTRASI SURFAKTAN SODIUM LAURIL SULFAT



INTISARI



Kulit jeruk manis varietas siam (Citrus sinensis L.) merupakan limbah yang bernilai tinggi karena memiliki kandungan vitamin C sebanyak 66,84-68,91% (Eza dkk, 2011). Sodium lauril sulfat berperan sebagai surfaktan dalam sabun cair yang memiliki sifat pembusa yang baik. Kulit jeruk manis varietas siam diformulasikan menjadi sabun mandi cair dengan penambahan surfaktan sodium lauril sulfat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi konsentrasi surfaktan sodium lauril sulfat terhadap uji kontrol kualitas sabun mandi cair.
Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian eksperimental. Penelitian ini menggunakan ekstrak kulit jeruk manis varietas siam yang diperoleh dengan cara maserasi selama 6 hari menggunakan pelarut etanol 70% dan diremaserasi selama 4 hari agar ekstrak yang didapat semakin banyak. Sabun cair dibuat dalam 3 formula dengan variasi konsentrasi sodium lauril sulfat. Formula I menggunakan konsentrasi 8%, formula II 17% dan formula III 26%. Uji kontrol kualitas sediaan meliputi organoleptis, pH, bobot jenis, viskositas dan tinggi busa. Data yang diperoleh dianalisis secara statistik analisis varian (ANOVA) satu jalan dengan tingkat kepercayaan 95%.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa variasi konsentrasi sodium lauril sulfat dapat berpengaruh terhadap uji kontrol kualitas sabun mandi cair. Ketiga formula sabun mandi cair ekstrak kulit jeruk manis varietas siam yang memenuhi standar adalah formula II yaitu berwarna hitam, bau khas kulit jeruk, konsistensi kental dengan pH 6, memiliki bobot jenis antara 1,039-1,095 g/ml, memiliki viskositas antara 1,10-7,90 cps dan tinggi busa 0,80-2,00 cm.

Kata Kunci : Ekstrak kulit jeruk, Sabun mandi cair, sodium lauril sulfat, Uji kontrol kualitas.


Ketersediaan

FAR1304049Perpustakaan Universitas Muhammadiyah KlatenTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
615 RIA 2016 40
Penerbit (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten).,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
1304049
Klasifikasi
615
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
2016
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya