No image available for this title

Skripsi S1 Keperawatan

HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN PERKEMBANGAN MOTORIK ANAK USIA PRASEKOLAH DI PAUD KB DAHLIA SENGON PRAMBANAN KLATEN



HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN PERKEMBANGAN MOTORIK ANAK USIA PRASEKOLAH DI PAUD KB DAHLIA
SENGON PRAMBANAN KLATEN

INTISARI
Fitri Utami1, Sri Sat Titi Hamranani2, Devi Permatasari3
Latar belakang: Masa lima tahun pertama merupakan masa keemasan (the golden age) bagi seorang anak dimana perkembangan dan pertumbuhan anak dimasa depan sangat dipengaruhi oleh kehidupan pada usia tersebut. Masa ini akan memberikan kontribusi besar pada perkembangan selanjutnya. Salah satu yang sangat penting untuk diperhatikan adalah sejauh mana anak dalam menguasai keterampilan motorik. Hal ini disebabkan karena penguasaan keterampilan motorik di masa anak-anak akan sangat berpengaruh terhadap perkembangan selanjutnya. Perkembangan seorang anak dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor. Besar kemungkinan pola pengasuhan anak dan lingkungan ikut berperan dalam pemberian stimulasi untuk mengembangkan kemampuan motorik anak.
Tujuan : Mengetahui hubungan antara pola asuh orang tua dengan perkembangan motorik anak usia prasekolah di PAUD KB Dahlia Sengon, Prambanan, Klaten.
Desain Penelitian: Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif korelasi dengan pendekatan Cross-Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua orang tua yang mempunyai anak usia prasekolah di PAUD KB Dahlia Sengon, Prambanan,Klaten dengan teknik total sampling. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 40 responden. Analisa statistik yang digunakan adalah Chi-Square.
Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola asuh orang tua sebagian besar adalah pola asuh demokratis sebanyak 22 responden (55,0%), perkembangan motorik anak sebagian besar normal sebanyak 17 responden (42,5%). Hasil penelitian pola asuh orang tua dengan motorik anak usia prasekolah didapatkan ρ value: 0,036; α: 0,05, hal ini berarti ρ value < α: 0,05.
Kesimpulan : Ada hubungan antara pola asuh orang tua dengan perkembangan motorik anak usia prasekolah di PAUD KB Dahlia Sengon Prambanan Klaten dengan ρ value: 0,036; α: 0,05, hal ini berarti ρ value < α: 0,05.
Kata Kunci : Pola asuh orang tua, Perkembangan motorik, Anak usia prasekolah


Ketersediaan

1301011Perpustakaan Universitas Muhammadiyah KlatenTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
613 FIT A 2017 13
Penerbit (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten).,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
1301011
Klasifikasi
613
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
2017
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya