No image available for this title

KTI DIII Keperawatan

ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN DENGAN KRISIS HIPERTENSI DI RUMAH SAKIT ISLAM KLATEN



Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dengan Krisis Hipertensi Di Rumah Sakit Islam Klaten

Eni Ari Susanti
PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEPERAWATAN
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN MUHAMMADIYAH KLATEN
Esri Rusmingsih , S. Kep. Ns., M. Kep., Ivana Wijayanti,S.Kep.Ns.

INTI SARI
Krisis Hipertensi adalah peningkatan tekanan darah sistolik ≥180 mmHg atau diastoik ≥ 120 mmHg secara mendadak disertai kerusakan organ target. Hipertensi emergensi harus ditanggulangi sesegera mungkin dalam satu jam dengan memberikan obat-obatan anti hipertensi intravena. Jika tekanan darah terus tinggi, maka akan menimbulkan komplikasi; Pada otak menyebabkan rusaknya pembuluh darah sehigga menyebabkan stroke, pada jantung menyebabkan jantung koroner dan gagal jantung, pada ginjal menyebabkan penyakit gagal ginjal. Penelitian ini dilakukan untuk mempelajari tentang Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dengan Krisis Hipertensi. Penelitian ini menggunakan studi dokumentasi, responden adalah 2 pasien yang memenuhi criteria subyek penelitian. Peneliti mendapatkan informasi dari wawancara, observasi, pemeriksaan fisik dan studi dokumentasi yang dilakukan selama 3 hari. Pengkajian dan studi dokumentasi dari kedua pasien sesuai dengan tinjauan teori. Masalah keperawatan pada kedua kasus adalah resiko peningkatan curah jantung. Rencana keperawatan pada kedua kasus sesuai dengan NIC ( Nursing Intervention Classification ). Implementasi yang dilakukan sudah sesuai dengan intervensi yaitu monitor vital sign dan kolaborasi pemberian obat anti hipertensi. Evaluasi dari masalah keperawatan resiko penurunan curah jantung sampai hari ketiga masih melanjutkan intervensi.




Kata Kunci : Krisis Hipertensi


Ketersediaan

1502057B ENI 2018 54Perpustakaan Universitas Muhammadiyah KlatenTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
B ENI 2018 54
Penerbit (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten).,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
1502057
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
2018
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya