No image available for this title

Skripsi S1 Keperawatan

HUBUNGAN STATUS SOSIAL EKONOMI DENGAN DEPRESI PADA REMAJA DI SMA MUHAMMADIYAH 1 KLATEN



HUBUNGAN STATUS SOSIAL EKONOMI ORANG TUA
DENGAN DEPRESI PADA REMAJA DI SMA MUHAMMADIYAH 1 KLATEN

Ratna Nurochmah¹, Setianingsih², Puput Risti Kusumaningrum³

Intisari
Kondisi kemiskinan orang tua menempatkan remaja dalam situasi sehari-hari yang dipenuhi dengan tuntutan, keinginan yang tidak sesuai dengan kenyataan sehingga muncul stres, kecemasan dan depresi. Depresi merupakan salah satu masalah kejiwaan yang umum dan tidak diketahui pada remaja yang dapat menyebabkan penurunan mood, kehilangan minat terhadap sesuatu, perasaan bersalah, gangguan tidur atau nafsu makan, kehilangan energi, dan penurunan konsentrasi. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui hubungan status sosial ekonomi dengan depresi pada remaja.
Desain penelitian menggunakan deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Jumlah populasi pada penelitian yaitu kelas X di SMA Muhammadiyah 1 Klaten sebanyak 253, dengan jumlah sampel yang ditetapkan sebanyak 155 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis yang digunakan adalah Kendall’s Tau.
Hasil analisis menunjukkan adanya hubungan positif yang signifikan antara status sosial ekonomi orang tua dengan depresi pada remaja dengan koefisien korelasi (r) = 0,160 dengan (p) = 0,047 < 0,05. Artinya semakin baik status sosial ekonomi orang tua maka semakin kecil terjadinya depresi pada remaja, sebaliknya semakin buruk status sosial ekonomi orang tua maka semakin besar terjadinya depresi pada remaja. Kesimpulan pada penelitian ini menunjukkan bahwa status sosial ekonomi orang tua berhubungan dengan depresi pada remaja di SMA Muhammadiyah 1 Klaten.


Kata Kunci: Status Sosial Ekonomi, Depresi, Remaja.


Ketersediaan

1501035613 RAT J 2019 34Perpustakaan Universitas Muhammadiyah KlatenTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
613 RAT J 2019 34
Penerbit (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten).,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
1501035
Klasifikasi
613
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
2019
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya