Detail Cantuman

KTI DIII Keperawatan
ASUHAN KEPERAWATAN PADA KELUARGA DENGAN BALITA KEKURANGAN ENERGI PROTEIN : MARASMUS YANG MENGALAMI RESIKO KETERLAMBATAN PERKEMBANGAN DI PUSKESMAS KLATEN SELATAN
Asuhan Keperawatan Pada Keluarga Dengan Balita Kekurangan Energi Protein : Marasmus Yang Mengalami Resiko Keterlambatan Perkembangan
Di Puskesmas Klaten Selatan
Fitri Hastuti
Program Studi DIII Keperawatan
Stikes Muhammadiyah Klaten
Istianna N, Nur Wulan A
Email : fhastuti05@gmail.com
XIV + 87 halaman+ 15 tabel + 1 gambar + 15 lampiran
INTISARI
Kekurangan Energi Protein pada balita merupakan salah satu masalah gizi utama di wilayah Indonesia. Kekurangan energi protein pada balita dapat menyebabkan gangguan pertumbuhan fisik, gangguan perkembangan, kecerdasan, menurunkan produktivitas, dan ksehatan lainnya yang berhubungan pada perkembangan balita atau anak. Studi kasus ini bertujuan untuk melihat secara mendalam Asuhan Keperawatan pada Keluarga dengan Balita Kekurangan Energi Protein : Marasmus yang Mengalami Resiko Keterlambatan Perkembangan di Puskesmas Klaten Selatan. Desain penelitian menggunakan studi kasus, yang bertujuan untuk menggambarkan Asuhan Keperawatan yang dilaksanakan. Jumlah pastisipan 2 orang yang dilakukan penelitian selama 6 kali kunjungan dirumah keluarga partisipan.
Hasil penelitian didapatkan kedua keluarga partisipan belum mengetahui tentang masalah gizi kurang dan perkembangan. Setelah dilakukan tindakan pengukuran menggunakan KPSP di dapatkan hasil nilai dari kedua partisipan yang kurang dari nilai normal, sedangkan nilai normal KPSP yaitu 10. Diagnosa keperawatan yang didapatkan yaitu resiko keterlambatan perkembangan. Intervensi yang diberikan yaitu pengetahuan pengasuhan, perkembangan anak usia 3 tahun dan perkembangan anak usia 4 tahun, dukungan pengambilan keputusan dan peningkatan perkembangan anak. Implementasi yang dilakukan menjelaskan pengetahuan pengasuhan, menjelaskan perkembangan anak usia 3 tahun dan perkembangan anak usia 4 tahun serta memberikan terapi formula 100. Evaluasi yang didapatkan yaitu keluarga mampu mengenal masalah, mengambil keputuskan serta merawat anggota yang sakit.
Kata Kunci : Gizi Kurang, Perkembangan Anak
Daftar Pustaka : 43 (2009-2018)
Ketersediaan
1602063 | K FIT 2019 57 | Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Klaten | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
K FIT 2019 57
|
Penerbit | (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten)., 2019 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
1602063
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
2019
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
FITRI HASTUTI
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain