Detail Cantuman

KTI DIII Keperawatan
ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN STROKE NON HEMORAGIK DENGAN DISARTRIA DI RUMAH SAKIT ISLAM KLATEN
Asuhan Keperawatan pada Pasien Stroke Non Hemoragik
Dengan Disartria di Ruang Mina RSI Klaten
Dyah Nuzulita Rachmatun
PROGRAM D-III KEPERAWATAN
STIKES MUHAMMADIYAH KLATEN
Esri Rusminingsih, S.Kep, Ns,. M.Kep, Romadhni Tri Purnomo, Ns,. M.Kep
xv + 115 halaman + 14 tabel + 3 gambar + 7 lampiran
Email : dyah.n.r.klaten1@gmail.com
INTISARI
Penyakit Stroke Non Hemoragik merupakan penyakit yang banyak diderita masyarakat Indonesia dan jumlahnya meningkat setiap tahunnya. Salah satu komplikasi yang dapat terjadi pada pasien penyakit Stroke Non Hemoragik adalah disartria. Penyebab terpenting terjadinya disartria pada pasien adalah terjadinya kerusakan pada area broca. Studi kasus ini bertujuan untuk melihat asuhan keperawatan yang diberikan pada pasien yang menderita Stroke Non Hemoragik di rumah sakit. Desain penelitian menggunakan studi kasus, yang bertujuan untuk menggambarkan asuhan keperawatan yang dilaksanakan. Jumlah sampel 2 orang yang observasi selama 3 hari di rumah sakit. Hasil observasi didapatkan hasil data rekam medis pada Ny. S berbicara pelo, bicara tidak jelas, bibir tidak simetris dan sulit mempertahankan komunikasi dengan riwayat jantung dan chf TD : 120/60 mmHg dan Ny. S mengeluh berbicara pelo, bibir tidak simetris dan sulit mempertahankan komunikasi dengan riwayat hipertensi dan DM GDS : 122 mg/dl dan hipertensi TD 150/100 mmHg. Diagnosa yang muncul pada kedua pasien yaitu ketidakefektifan perfusi jaringan berhubungan dengan infark serebri, hambatan komunikasi verbal berhubungan gangguan system saraf pusat dan hambatan mobilitas fisik berhubungan dengan kelemahan neuromuscular. Rencana keperawatan pada kedua kasus sesuai dengan NIC. Implementasi yang dilakukan sesuai dengan intervensi yang ada. Evaluasi yang didapatkan selama 3x24 jam pada kedua kasus yaitu 3 diagnosa pada kasus 1 dan kasus 2 belum teratasi. Implikasi dan tindakan keperawatan yang ada dirumah sakit sudah memenuhi syarah ONEC ( Observasi, Nursing, Edukasi, Colaborasi).
Keyword : Stroke Non Hemoragik, Disartria
Daftar Pustaka : 34 ( 2009 – 2016 )
Ketersediaan
1602098 | B DYA 2019 89 | Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Klaten | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
B DYA 2019 89
|
Penerbit | (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten)., 2019 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
1602098
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
2019
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
DYAH NUZULITA RACHMATUN
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain