Detail Cantuman

Skripsi S1 Keperawatan
Pengaruh Penggunaan Nesting terhadap Perubahan Suhu Tubuh dan Frekuensi Nadi pada BBLR di RSUP Dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten
INTISARI
PENGARUH PENGGUNAAN NESTING TERHADAP PERUBAHAN SUHU TUBUH DAN FREKUENSI NADI PADA BBLR DI RSUP
DR. SOERADJI TIRTONEGORO KLATEN
Ika Yuni Ernawati , Suyami , Sri Suyani
Latar Belakang: BBLR atau bayi yang lahir dengan berat badan kurang dari 2500 gram dapat menjadi salah satu penyebab kesakitan dan kematian pada masa neonatal. Perubahan kehidupan intrauteri menjadi ekstrauteri membutuhkan banyak perubahan fisiologis pada neonatus. Hal ini akan membuat BBLR beradaptasi terhadap lingkungan ekstrauteri dengan berat dan mengakibatkan stres pada BBLR yang dapat berakibat pada peningkatan angka kesakitan dan kematian BBLR. Di RSUP Dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten dari bulan Januari sampai dengan Juni 2019 terdapat 20,3% penyebab kematian bayi karena BBLR. Oleh karena itu perlu adanya strategi pengelolaan lingkungan perawatan yang intensif salah satunya melalui penggunaan nesting. Dengan diberikan nesting diharapkan dapat meminimalkan pergerakan bayi sehingga konservasi energi meningkat dan dapat meningkatkan respon fisiologis bayi.
Tujuan: untuk mengetahui pengaruh penggunaan nesting terhadap perubahan suhu tubuh dan frekuensi nadi BBLR.
Metode: Penelitian ini menggunakan desain pre experiment. Jumlah sampel penelitian sebanyak 14 BBLR di RSUP Dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten. Alat dan bahan penelitian menggunakan lembar observasi, bed side monitor, dan baby incubator. Teknik analisis data menggunakan analisis univariat, dan bivariat (paired t test).
Hasil: Hasil penelitian diperoleh ada pengaruh penggunaan nesting terhadap suhu tubuh BBLR (p= 0,000 < 0,05), ada pengaruh penggunaan nesting terhadap frekunesi nadi BBLR (p= 0,003 < 0,05).
Kesimpulan: Nesting berpengaruh terhadap perubahan suhu tubuh dan frekuensi nadi BBLR di RSUP Dr. Soeradji tirtonegoro Klaten.
Kata kunci: BBLR, nesting, suhu tubuh, frekuensi nadi.
Ketersediaan
B1801015 | 613 IKA 2020 15 | Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Klaten | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
613 IKA 2020 15
|
Penerbit | : (Klaten)., 2020 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
B1801015
|
Klasifikasi |
613
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
2020
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain