No image available for this title

Skripsi S1 Keperawatan

Hubungan Dukungan Keluarga Dengan Gangguan Tidur Pada Pasien Geriatri Di Bangsal Geriatri Rsup Dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten



HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN GANGGUAN TIDUR
PADA PASIEN GERIATRI DI BANGSAL GERIATRI
RSUP dr. SOERADJI TIRTONEGORO KLATEN

Permatasari Lidya¹, Handayani Sri², Permatasari Devi³

Intisari

Geriatri adalah lansia yang berusia 60 tahun ke atas yang memiliki lebih dari 1 penyakit fisik dan/atau psikis dan usia 70 tahun keatas dengan 1 penyakit fisik dan/atau psikis. Permasalahan yang sering dialami lansia adalah gangguan tidur. Dampaknya bagi lansia adalah ketidakbahagiaan, dicekam kesepian, stres, depresi, dan penurunan kualitas hidup lansia. Upaya meminimalkan gangguan tidur adalah dengan dukungan keluarga. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan dukungan keluarga dengan gangguan tidur pada pasien geriatri di bangsal geriatri RSUP dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten.
Desain penelitian deskriptif korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah pasien geriatri di bangsal geriatri RSUP dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten. Responden penelitian sebanyak 50 responden dengan teknik purposive sampling. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan Chi Square. Hasil penelitian pasien geriatri terbanyak berjenis kelamin wanita (54%), pendidikan SD (76%), rerata usia 66,66 tahun.
Hasil penelitian menunjukkan 64% pasien geriatri mendapat dukungan keluarga baik dan sebanyak 72% mengalami gangguan tidur. Hasil uji Chi Square menunjukkan tidak terdapat hubungan antara dukungan keluarga dengan gangguan tidur pada pasien geriatri di bangsal geriatri (p = 0,096). Kesimpulan dukungan keluarga tidak memiliki hubungan dengan gangguan tidur pada pasien geriatri di bangsal geriatri RSUP dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten.

Kata kunci : Dukungan keluarga, Pasien geriatri, Gangguan tidur


Ketersediaan

B1801023613 LID 2020 23Perpustakaan Universitas Muhammadiyah KlatenTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
613 LID 2020 23
Penerbit (Stikes Muhammadiyah Klaten) : (Klaten).,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
B1801023
Klasifikasi
613
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
2020
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya