Visi program studi
Visi Program Studi DIII Keperawatan UMKLA adalah mewujudkan program studi keperawatan terkemuka dengan keunggulan keperawatan gawat darurat berdasarkan nilai-nilai profesional dan Islami
- Terkemuka: Mempunyai makna bahwa program studi DIII Keperawatan dikenal oleh masyarakat sebagai institusi yang menghasilkan perawat vokasi berkualitas dengan keahlian bidang keperawatan
- Keperawatan Gawat Darurat: Mempunyai makna bahwa proses pembelajaran bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi unggul dalam asuhan keperawatan gawat darurat dilingkup pelayanan kesehatan.
- Nilai – Nilai Profesional: Mempunyai makna bahwa dalam pengelolaan Program Studi memperhatikan aspek intelektual, kompetensi, komitmen moral dan tanggung jawab.
4. Islami : Mempunyai makna bahwa Program Studi menggunakan nilai keIslaman dalam pengelolaan pendidikan Diploma III Keperawatan.
Misi program studi
- Menyelenggarakan pendidikan DIII Keperawatan yang Islami dan berkualitas dengan orientasi keperawatan gawat darurat berbasis riset.
- Melaksanakan penelitian untuk meningkatkan mutu dan pengembangan ilmu keperawatan.
- Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat yang berfokus pada upaya pencegahan dan penanggulangan masalah kesehatan dan pelayanan kegawatdaruratan.
- Menyelenggarakan pengembangan kegiatan Al Islam Kemuhammadiyahan
Tujuan program studi
- Menghasilkan lulusan DIII Keperawatan yang Profesional dan Islami dengan keunggulan keperawatan gawatdarurat yang tersertifikasi nasional.
- Menghasilkan penelitian yang dapat menunjang pengembangan ilmu dan mutu pelayanan keperawatan.
- Menggunakan hasil-hasil penelitian dalam pelaksanaan pengabdian masyarakat yang berfokus pada upaya pencegahan masalah kesehatan dan penanggulangan kegawatdaruratan.
4. Menghasilkan kader persyarikatan Muhammadiyah yang berkualitas